Serayukaranganyar - Pemerintah Desa Serayukaranganyar menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) bulan ke-9 kepada 32 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Penyaluran dilaksanakan di Aula Kantor Desa Serayukaranganyar pada hari Kamis, 5 September 2024 dan dihadiri oleh Camat Mrebet Bapak Drs. Hendro Prasetyo, M.E., Ketua BPD Bapak Bambang Subagyo Utomo dan Pendamping Lokal Desa (PLD) Serayukaranganyar Ibu Rifatuts Tsaniyah, S.Kom.I.
Camat Mrebet dalam sambutannya menyampaikan dana Bansos BLT DD dipergunakan untuk perbelanjaan kebutuhan sehari-hari ke toko/warung yang ada di Serayukaranganyar, sehingga roda perekonomian di Desa Serayukaranganyar dapat terus berputar. Pak Camat juga menghimbau agar warga berhati-hati dan lebih waspada bahaya kebakaran yang ditimbulkan dari bahan-bahan yang mudah terbakar di area dapur rumah (apalagi bagi keluarga yang masih menggunakan kayu bakar). Warga juga diminta untuk selalu menjaga kesehatan ditengah cuaca yang tidak menentu.
Kepala Desa Serayukaranganyar, Bapak Karsono, S.Pd. juga berharap penyaluran BLT DD dapat meningkatkan roda ekonomi bagi para Penerima Manfaat. Masyarakat Desa Serayukaranganyar pada umumnya dihimbau untuk mendukung program Pemerintah Desa dan Pemerintah Kabupaten Purbalingga.